Bandar Lampung,SELIDIKNUSANTARANEWS.COM
Penjabat sementara (Pjs) Gubernur Lampung Didik Suprayitno melantik Kepala Biro Administrasi Pembangunan (Adbang) Setda Provinsi Lampung, Zainal Abidin sebagai Pj Bupati Tanggamus.
Pelantikan Zainal Abidin dipusatkan di Balai Keratun Lantai III Komplek Pemprov Lampung. Turut hadir Jajaran Forkopimda Lampung, Bupati/Walikota se-Lampung, Plh. Bupati Tanggamus Andi Wijaya, para Asisten, para Kepala Dinas, dan Camat se-Tanggamus. Jumat 23 Pebruari 2018’
Penjabat sementara (Pjs) Gubernur Lampung Didik Suprayitno dalam Sambutannya mengatakan,” Untuk menjalankan roda pemerintahan Tanggamus tugas pertama mengurus pemerintahan, kemudian menjaga dan melancarkan pilkada di Tanggamus,” ungkap Didik.
Masih kata dia, ini mengingat jika Pj Bupati Tanggamus Zainal Abidin saat ini memiliki jabatan rangkap sebagai pejabat pimpinan tinggi pratama maka dia masih harus menyelesaikan tugas disini sebagai kepala biro administrasi pembangunan, karena disitu ada program strategis nasional terutama jalan tol,” ujarnya.
Selain itu, Didik juga berharap, Pj Bupati baru saat ini bisa menjaga netralitas ASN.
“Saya pesan juga untuk menjaga netralitas, adapun ASN yang melanggar akan saya berikan sanksi sesuai dengan peraturan berlaku,” tutupnya.
(Red)